IDE LOMBA 17 AGUSTUS

IDE LOMBA 17 AGUSTUS, UNIK, MENARIK, MENGHIBUR, SERU UNTUK ANAK DAN ORANG TUA

Menjelang memperingati 17 Agustus tentu akan banyak lomba-lomba yang diadakan di kampung atau di sekolah. Berbagai macam lomba 17 Agustus disiapkan untuk peserta mengikuti dan pasti lombanya unik, menarik, dan menghibur

1. Lomba membawa kelereng
Lomba membawa kelereng dengan menggunakan sendok di mulut masih menarik untuk dilombakan. Lomba ini bisa melatih keseimbangan dan fokus anak-anak. Lebih baik peserta diminta membawa sendok sendiri dari rumah atau sendok sudah di siapkan oleh panitia.

2. Futsal Daster Pake MakeUp
Para pemuda biasanya suka sepak bola atau futsal. Biar makin lucu, peserta harus menggunakan daster dan di MakeUp seperti ibu-ibu. Peserta harus hati-hati agar tidak jatuh saat lari.

3. Lomba Mengambil Koin
Lomba mengambil koin ini dilakukan dengan menggunakan mulut dan tangan dalam kondisi terikat. Koin ini ditaruh di permukaan semangka, yakni separuh bagian koin berada di dalam semangka dan separuhnya muncul di bagian luar. Biar seru, permukaan semangka diberi pewarna makanan agar wajah peserta jadi cemong.

4. Lomba Tarik Tambang
Lomba tarik tambang memang paling pas buat bapak-bapak. Tapi biar susah, bapak-bapak harus memakai daster atau sarung. Atau tempatnya bisa dibuat becek dan licin agar semakin sulit.

5. Lomba Balap Bakiak
Ibu-ibu juga tak boleh kalah tangkas dengan anak-anak maupun bapak-bapak. Ibu-ibu bisa mengikuti lomba balap bakiak secara tim.
Satu tim bisa terdiri dari tiga atau empat orang. Kekompakan adalah kunci untuk memenangi lomba.

6. Joget Balon
Ide lomba 17 Agustus lainnya adalah joget balon. Lomba ini cukup mudah dan murah meriah karena hanya memerlukan balon. Peserta yang dipasangkan harus berjoget mengikuti iringan musik sembari menahan balon yang diapit di kening atau jidat peserta.

7. Makan Kerupuk
Lomba makan kerupuk juga tidak pernah absen dalam hajat 17 Agustus. Meski alat dan persiapan yang diperlukan mudah, yakni kerupuk dan tali rafia, lomba makan kerupuk tetap berjalan seru dan meriah. Peserta diharuskan memakan kerupuk yang sudah digantungkan di tali dengan tangan yang menyilang di belakang punggung.

8. Lomba estafet Pindah Tepung
Selain estafet pindah air, ibu-ibu juga bisa mengikuti lomba estafet tepung. Ibu-ibu pasti sudah sering memasak menggunakan tepung di dapur.
Tapi kali ini tepung akan dipindahkan secara estafet ke belakang, sehingga mungkin akan banyak tepung yang tumpah dan membuat peserta menjadi adonan.

9. Lomba Memasukkan Benang ke Jarum
Ibu-ibu pastinya sudah tak asing dengan benang dan jarum. Nah, lomba ini menjadi pembuktian apakah ibu-ibu ini bisa menjahit atau tidak. Siapa yang cepat adalah pemenangnya.

10. Lomba Menangkap Belut
Jika ingin mengadakan lomba 17 Agustus yang tidak biasa, kompetisi menangkap belut mungkin bisa jadi pilihannya. Tubuh belut yang licin dan gesit dalam berenang dapat menjadi tantangan tersendiri bagi peserta lomba. Cukup sediakan sejumlah belut dalam wadah, lalu biarkan para peserta menangkapnya. Peserta yang berhasil menangkap banyak belut itulah pemenangnya.

11. Lomba panjat pinang
Panjat pinang adalah perlombaan yang dilakukan dengan memanjat pohon pinang yang sudah dikuliti dan diberi cairan pelicin atau oli, untuk memperebutkan barang-barang yang digantungkan di atasnya.

Source : detik.com

AQIQAH DINAR, PERMUDAH IBADAH!

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *